Jakarta, 16-17 Juli 2024 – Mahasiswa Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea UGM, Hanifa Arneta Rahmah Rausyanfikri (2023), berpartisipasi sebagai panelis dalam “World Population Day: Advancing Future Generations in Indonesia and Korea, Academic Conference by Korea-Indonesia Connection (KIC) Committee and the Faculty of Social and Political Science of Universitas Indonesia”. Acara dilaksanakan selama dua hari Selasa-Rabu, 16-17 Juli di Mochtar Riady Auditorium, 2nd Floor, FISIP UI Depok.
Hanifa mendapatkan kesempatan melakukan presentasi di hari kedua. Hanifa mempresentasikan tulisannya yang berjudul “Indonesian Coffee Products in South Korea: An Aspect of Mutual Prosperity Between Two Countries” dalam Panel yang bertajuk Economic and Social Welfare. Berikut kesan Hanifa atas partisipasinya sebagai panelis dalam “World Population Day: Advancing Future Generations in Indonesia and Korea Academic Conference by Korea-Indonesia”.